LENSAINDONESIA.COM: Neymar dikabarkan mengalami patah tulang belakang dan harus beristirahat selama beberapa pekan akibat dihajar lutut Juan Zuniga saat Timnas Brasil mampu menang tipis 2-1 atas Kolombia.
Bila ini benar terjadi, maka Piala Dunia 2014 sudah selesai bagi Neymar karena tak bisa tampil lagi di babak semifinal membela Timnas Brasil melawan Jerman. Bahkan bila Timnas Brasil terus melaju ke babak final Piala Dunia 2014, tim dokter memprediksi Neymar belum akan sembuh.
Baca juga: Prancis tersingkir, Jerman lolos Semifinal dan Gol Hummels, Jerman sementara ungguli Prancis 1-0
Penyerang sekaligus bintang muda Timnas Brasil ini Neymar terkapar di lapangan setelah digasak dari belakang menggunakan lutut oleh gelandang Kolombia, Juan Zuniga. Petugas meding yang memeriksa kondisinya langsung memutuskan untuk membawa Neymar ke rumah sakit guna mendapat perawatan.
Dokter Rodrigo Lasmar yang menangani Neymar memastikan ada tulang belakang Neymar yang patah. “Neymar mengalami retak tulang belakang. Walau tak serius dan tak membutuhkan operasi, dia harus absen selama beberapa pekan untuk pemulihan kondisi,” terangnya.
Absennya Neymar akan menjadi pukulan telak bagi kekuatan Timnas Brasil. Apalagi, selama ini lini depan tim Samba sangat bergantung pada kreativitas Neymar. Selain bagus dalam finisihing, striker Barcelona ini juga pandai membuka celah dan menciptakan peluang.
Lebih parahnya lagi, kekuatan Timnas Brasil di lini belakang juga bakal berkurang setelah Thiago Silva dipastikan absen kontra Jerman akibatakumulasi kartu kuning yang telah diterimanya. @LI-14
0 comments:
Post a Comment