Monday, December 29, 2014

Asiafone rilis smartphone AF79

Asiafone rilis smartphone AF79




LENSAINDONESIA.COM: Melihat antusiasme masyarakat dalam menyambut produk-produknya, Asiafone kembali meluncurkan produk terbarunya yakni AF79. Produk tersebut menutup rangkaian produk Asiafone di tahun 2014.


Herman Zhou, Direktur Utama Asiafone menjelaskan, smartphone AF79, dipasarkan seharga Rp 399 ribu yang hadir dengan model yang cantik dan warna ekslusif. Produk ini diyakini sebagai solusi bagi pengguna yang ingin menggunakan smartphone,karena harganya yang murah dan berkualitas.


Baca juga: Penjualan smartphone Asiafone harga Rp 399ribu melonjak 300% dan Asiafone AF9190 New dan Asiadroid 90 dibandrol Rp 399 ribu


“ Pada akhir tahun yang penuh keceriaan ini, kamimeluncurkan Asiafone AF79. Kami optimis, produk ini dapat diterima olehmasyarakat dengan baik,” ujar Herman kepada Lensaindonesia.com di Jakarta,Senin (29/12/2014).


Herman menjelaskan, Asiafone AF79 ini sudah dibekali dengan operating system Android 4.2 Jelly Bean yang dikombinasikan dengan prosesor Dual Core 1.0 Ghz, Cortex A5. Paduan tersebut membuat pengalaman pertama menggunakan smartphone terasa nyaman. Soal kinerja jangan kuatir,lantaran Asiafone sudah membenamkan memori internal ROM 256 MB dan RAM 256 MB.


Jaringan after sales service yang berada diluas akan membuat konsumen pun nyaman saat menggunakan smartphone Asiafone. Bentuk yang elegan dan mungil dengan layar 3.5 inchiberteknologi TFT HVGA LCD (320×480) full screen, akan memberikan kenyamananselama melakukan aktifitas dengan Asiafone AF79 ini. Terlebih untuk melakukan kegiatanan messaging melalui BBM akan sangat mudah karena tidak perlu lagi download, sudah embedded dalam smartphone.


Hal yang menarik, kemewahan AF 79 ini akan semakin terasa ketika menggunakan Flip Cover yang diberikan secara gratis.


“Tahun 2015, kami sudah menyiapkan lebih dari 40 produk smartphone yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat Indonesia. Semua produk tersebut akan menyesuaikan dengan perkembangan teknologi smartphone ke depan termasuk berbasis 4G yang pastinya dengan harga murah,” tutur Herman. @Rudi


alexa ComScore Quantcast

Google Analytics NOscript

0 comments:

Post a Comment