Tuesday, December 30, 2014

Basarnas: 95 persen objek serpihan adalah pesawat

Basarnas: 95 persen objek serpihan adalah pesawat




LENSAINDONESIA.COM: Kepala Basarnas Marsekal Madya TNI Henry Bambang Soelistyo memastikan bahwa serpihan objek yang ditemukan dipastikan bagian dari pesawat yang dicari selama tiga hari terakhir. “Saya pastikan daerah itu dan benda-benda itu bagian dari pesawat yang kita cari,” katanya dalam jumpa pers di Jakarta, Selasa (30/12/2014).


Temuan serpihan pesawat itu berada di sekitar Selat Karimata. Dia memastikan 95 persen objek itu yang tergambar disini adalah lokasi serpihan benda yang diduga berasal dari pesawat. “Lima persen masih belum dipastikan karena saya belum melihat langsung,” tegasnya.


Baca juga: Basarnas: Proses evakuasi dipusatkan di Pangkalan Bun dan Serpihan AirAsia QZ 8501 ditemukan, keluarga penumpang hujan tangis


Dari laporan yang diterimanya, ada beberapa benda yang terlihat. Yaitu benda berwarna putih, potongan logam dan emergency exit yang ditemukan oleh KRI Bung Tomo. Pukul 14.10 WIB, pintu darurat tersebut sudah dievakuasi oleh KRI Bugn Tomo. “Juga ditemukan satu jasad berikut serpihan di sekitarnya,” katanya.


“Ini adalah keberhasilan dari proses pencarian kita selama tiga hari ini.” @sita


alexa ComScore Quantcast

Google Analytics NOscript

0 comments:

Post a Comment