Friday, January 31, 2014

Sony Mobile, Pastikan tidak akan main Ponsel dibawah Rp 1 juta

Sony Mobile, Pastikan tidak akan main Ponsel dibawah Rp 1 juta




LENSAINDONESIA.COM: Tahun 2014 menjadi tonggak tersendiri dari Sony Mobile Indonesia, yang memutuskan tidak akan meluncurkan smartphone baru dengan harga dibawah Rp 1 juta.


Ika Paramita, Marketing Manager Sony Mobile Communications Indonesia memberi alasan, penurunan nilai rupiah terhadap dollar, membuat pihaknya memutuskan hal tersebut.


“Sony Mobile Indonesia masih akan memasarkan smartphone Xperia berbasis Android di semua range harga. Namun untuk segmen dibawah Rp 1 juta tidak. Karena banyak kompetitor,” katanya kepada LICOM saat dikonfirmasi di Surabaya. Jumat (31/1/2014).


Dikatakannya, kondisi ini berbeda dengan produsen Ponsel lain seperti Samsung, LG, Lenovo dan banyak pabrikan asal China yang gencar menyasar segmen very low end, dengan meluncurkan smartphone berharga dibawah Rp 1 juta.


Selain tidak lagi bermain di rentang harga dibawah Rp 1 juta, Sony Mobile Indonesia juga menegaskan tidak akan masuk ke pasar featured phone. Sony Mobile Indonesia sendiri tahun lalu meluncurkan sedikitnya 19 produk baru ke pasaran. Dari jumlah tersebut, tiga diantaranya dikhususkan untuk segmen premium, sisanya tersebar di berbagai segmen.


Sementara pihaknya mengklaim, Sony Mobile Indonesia menduduki posisi kedua untuk penjualan smartphone di Indonesia pada akhir 2013 lalu. “Kami ingin memperkuat posisi kami di nomor dua dengan menerapkan strategi sustainable growth,” tegasnya.


Ika melanjutkan, Sony tidak akan tergesa-gesa dalam mengejar pasar. Tetapi akan melakukan langkah pelan agar tetap stabil di pasaran. Konsep ini juga berbeda dengan perusahan lain, yang menggebyar pemasarannya, tetapi tidak memperhatikan stabilitas pasar.


Untuk itu, Sony akan berjalan pelan, tetapi tetap menjaga keseimbangan pasar. Saat ini, konsep yang dibangun sony adalah menjaga kualitas untuk melestarikan konsumen yang ada.


Untuk 2014, Sony Mobile Indonesia mengaku lebih fokus lagi untuk bersaing di pasar tanah air, dengan meluncurkan beberapa produk baru.


“Ada varian baru yang menyasar semua segmen. Mulai menengah ke bawah sampai high end, agar menjadi leader di marketnya Indonesia,” ungkapnya.


Dari produk-produk ini, sebagian besar akan didedikasikan untuk segmen menengah. Hanya dua varian yakni Sony Experia Ultra dan Sony Experia Z1 untuk segmen high end. “Yang pasti, tahun ini kami akan tetap menggunakan tenologi android,” pungkasnya.@dony


alexa ComScore Quantcast

Google Analytics NOscript

0 comments:

Post a Comment