Tuesday, June 2, 2015

Jambret Hp beraksi di depan petugas Sat Reskoba Polrestabes Surabaya

Jambret Hp beraksi di depan petugas Sat Reskoba Polrestabes Surabaya

LENSAINDONESIA.COM: Dua pelaku jambret jalanan apes ketika beraksi melakukan perampasan handphone milik Rohmatul (22) warga Driyorejo, Gresik, di Taman Apsari, Selasa (2/6/2015) sekitar pukul 14.00 WIB. Dibilang apes, karena dua pelaku amatiran ini nekat melakukan aksinya di depan hidung anggota Sat Reskoba Polrestabes Surabaya yang sedang melakukan penyamaran.

Kedua tersangka jambret yang menggunakan motor Honda Vario L 5707 NX, yakni Ansori (24) warga Jl Petukangan IX Semampir dan Saiful Hidayat (19) warga Jl Petukangan tengah, tidak berkutik setelah dihadang petugas Idik II Sat Reskoba Polrestabes Surabaya yang kebetulan ada di lokasi dan mendengar teriakan korban perampasan.

Baca juga: Pelajar pelaku penjambretan cuma divonis 51 hari penjara dan Kapolrestabes Surabaya beri penghargaan empat anggota Sat Lantas

Menurut saksi mata Tari (60) pedagang setempat, perampasan bermula ketika korban yang sedang berfoto selfie di Taman Apsari didatangi dua pelaku mengendarai motor Honda Vario dan langsung merampas Ponselnya. “Tadi korban sempat berfoto di taman. Mendadak datang dua pemuda berbocengan motor yang langsung merampas Hp korban. Saat itu korban langsung berteriak jambret dan kebetulan ada orang yang menghadang laju kendaraannya, eh ternyata pak polisi,” terangnya.

Sementara Anggota Unit Idik II Sat Reskoba Polrestabes Surabaya yang dipimpin AKP Suhartono dan kebetulan ada di lokasi saat perampasan itu terjadi mengaku langsung bertindak saat mendengar teriakan korban dengan langsung melakukan penghadangan dan penangkapan. “Sebaiknya konfirmasi langsung ke Kasat Reskrim saja, kami hanya melakukan tugas sebagai angggota polisi untuk menangkap pelaku kejahatan,” ucapnya singkat.

Dari tangan keduanya, polisi mengamankan barang bukti motor Honda Vario L5707 NX yang dijadikan sarana melakukan perampasan dan handphone Nokia milik korban yang sempat dijambret.

Guna penyidikan lebih lanjut, kedua jambret pelaku perampasan digelandang ke Mapolrestabes Surabaya dan diserahkan ke Satuan Reskrim untuk menjalani pemeriksaan. @rofik

alexa ComScore Quantcast
counter customisable
Google Analytics NOscript

0 comments:

Post a Comment