Saturday, March 29, 2014

Deputi Lemhanas kunjungi Pangkalan Angkatan Laut Gorontalo

Deputi Lemhanas kunjungi Pangkalan Angkatan Laut Gorontalo




LENSAINDONESIA.COM: Komandan Pangkalan Angkatan Laut (Danlanal) Gorontalo Letkol Laut (P) Mochammad Riza menerima kunjungan kerja Deputi Bidang Pemantapan Nilai-nilai Kebangsaan Lemhanas RI Laksda TNI Ir. Leonardi, di Mako Lanal Gorontalo, Sulawesi.


Turut dalam rombongan Deputi Lemhanas RI, yaitu Tenaga Ahli Pengajar Lemhanas RI Mayjen TNI Nasir Majid dan Staf Deputi Taplai Kebangsaan Lemhanas RI Kombes Pol Drs Rafli SH.


Baca juga: Danlanal Gorontalo Kukuhkan Pramuka Saka Bahari dan Di Balikpapan, Kalakhar Laksdya Bambang kunjungi Rakor Advokasi Hukum


Kunjungan pada Kamis (27/3/14), merupakan salah satu kegiatan dalam rangkaian Program Pelatihan untuk Pelatih/Training of Trainer (ToT) Lemhanas RI di wilayah Provinsi Gorontalo. Dalam pertemuan itu, Danlanal menyampaikan paparan tentang tugas pokok dan fungsi Lanal Gorontalo, meliputi dukungan logistik dan administrasi bagi unsur-unsur Kotama/Lakpus TNI AL yang sedang melaksanakan patroli keamanan laut terbatas di wilayah kerja Lanal Gorontalo.


Selain itu, Komandan Lanal juga menyampaikan bahwa jajarannya menyelenggarakan pembinaan potensi maritim untuk kepentingan pertahanan negara. Disampaikan juga, tentang situasi personel, fasilitas-fasilitas yang dimiliki untuk mendukung tugas-tugas, potensi maritim berikut kerawanan yang ada di wilayah perairan Gorontalo serta penjelasan kegiatan-kegiatan yang telah dilaksanakan.


Selanjutnya, Laksda TNI Ir. Leonardi memberikan arahan dan pembekalan tentang pentingnya peran aktif seluruh institusi, utamanya institusi TNI/TNI AL termasuk Lanal Gorontalo untuk ikut serta menyelenggaarakan upaya-upaya dalam menanamkan rasa kebangsaan kepada seluruh lapisan masyarakat.


Lebih lanjut, Deputi Lemhanas RI menyampaikan untuk lebih mengkhususkan pada generasi-generasi muda melalui pembinaan seperti kepramukaan, kelompok Olah Raga atau bisa juga secara aktif memberikan sosialisai ke sekolah-sekolah dan semacamnya.


Di akhir kunjungan rombongan Lemhanas RI, diadakan pertukaran cendera mata yang disampaikan masing-masing oleh Deputi Pemantapan Nilai-nilai Kebangsaan Lemhanas RI Laksda TNI Ir. Leonardi dan Komandan Lanal Gorontalo Letkol Laut (P) Mochammad Riza. @pr.li


autentikasi

Kadispenarmatim Letkol Laut (KH) Drs. Yayan Sugiana


alexa ComScore Quantcast

Google Analytics NOscript

0 comments:

Post a Comment