Tuesday, July 22, 2014

Jokowi-Jusuf Kalla mendadak blusukan di penutupan rapat pleno KPU

Jokowi-Jusuf Kalla mendadak blusukan di penutupan rapat pleno KPU




LENSAINDONESIA.COM: Di tengah pimpinan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi suara nasional Pilpres 2014 membacakan perolehan suara, mendadak muncul Capres Joko Widodo dan Cawapres Jusuf Kalla di ruang uatama Gedung KPU Jalan Imam Bonjol, Jakarta, Selasa malam (22/7/14).


Kehadiran pasangan Capres Cawapres yang tanpa diduga peserta dan undangan rapat, serta ratusan wartawan yang memenuhi ruang rapat ini, tentunya membuat suasana menjadi heboh dan terhenti sejenak. Wartawan dalam dan luar negeri kontan berebut memotret pasangan ini.


Baca juga: Rekap 33 propivinsi, Jokowi-JK unggul, SK diumumkan setelah Tarawih dan Pk. 11.50, pengunjuk rasa KPU belum muncul, pasukan kuda&trail siaga


Ketua KPU Husni Kamil Manik yang memimpin rapat dimulai Pulu 20.15 WIB itu seperti tidak ingin terganggu kehadiran pasangan Capres Cawapres nomer urut 2 ini. Dia tetap melanjutkan pembacaan rincian perolehan suara antar provinsi.


“Selamat datang Bapak. wartawan dan undangan mohon tenang,” kata Husni, kemudian melanjutkan ncian perolehan suara.


Kehadiran rombongan Jokowi-JK ini nampak didampingi Anis Baswedan. Sementara itu, Sekjen PDI Perjuangan Tjahyo Kumolo dan Sekjen PKB yang hadir lebih dulu mengikuti acara rapat yang mengagendakan pembacaan pemenang Pilpres 2014 ini, mempersilakan Jokowi dan Jusuf Kalla untuk duduk di kursi deretan depan.


Seperti diberitakan, KPU mengundang kedua pasangan Capres Cawapres, Prabowo Subianto-Hatta Radjasa dan Joko Widodo Jusuf kalla untuk hadir di acara penutupan rapat pleno dengan agenda membacakan SK pemenang Pilpres.


Sementara itu, pasangan Prabowo-Hatta tidak terlihat hadir. Sebelumnya, Prabowo Subianto mengadakan jumpa pers di Posko Pemenangan Prabowo-Hatta di Rumah Polonia Jakarta, menolak hasil Pilpres yang dioumumkan KPU pada 22 Juli 2014. Bahkan, Prabowo Joko memerintahkan perwakilannya untuk meninggalkan rapat pleno rekapitulasi yang sedang dilangsukan KPU.


alexa ComScore Quantcast

Google Analytics NOscript

0 comments:

Post a Comment