Saturday, April 26, 2014

H Residence MT Haryono, pilihan hunian masyarakat urban

H Residence MT Haryono, pilihan hunian masyarakat urban




LENSAINDONESIA.COM: H Residence MT Haryono, yang merupakan brand dari H Realty (PT. HK Realtindo) kini telah hadir di tengah-tengah masyarakat, khususnya di Ibukota DKI Jakarta, dan dapat dijadikan sebagai pilihan hunian untuk masyarakat urban masa kini.


Dan pada hari ini, Sabtu (26/04/2014), pihak PT. HK Realtindo menyelenggarakan acara Ceremony Topping Off H Residence MT Haryono, yang telah berada pada tahap akhir konstruksi tower di lantai 20. Acara ini diadakan di lokasi pembangunan H Residence MT Haryono, Cawang, Jakarta.


Baca juga: Apartemen GCM rusuh, penghuni diteror preman bayaran Rp250 ribu dan Biar tak ditangkap, eksekutor Holly doa di goa dan tumbal 2 kambing


Dalam acara ini Direktur Utama PT. HK Realtindo, Putut Ariwibowo menjelaskan bahwa setelah dimulainya konstruksi di Bulan Juni 2013, keberadaan H Residence MT Haryono langsung mendapat respon positif. Hal ini disebabkan geliat properti yang merambah pasar timur Jakarta.


“Ditambah dengan lokasinya yang sangat strategis, menjadikan H Residence MT Haryono memiliki nilai jual yang tinggi, dan mengalami kenaikan nilai investasi melebihi 200 persen, dan sudah sold out (terjual) sebanyak 80 persen unit,” kata Putut dalam acara tersebut.


Lebih lanjut Putut menjelaskan, bahwa salah satu proyek H Realty ini merupakan apartemen eksklusif satu tower, terdiri dari 360 unit huni dan unit office. Juga dilengkapi fasilitas kolam renang, area gym, dan juga dikelilingi oleh transportasi umum serta pusat perbelanjaan.


“Selain itu, H Residence MT Haryono ini pun juga turut terintegrasi dengan area komersial, guna menunjang fasilitas di apartemen,” kata dia menjelaskan.


H Residence MT Haryono ini pun, tambah Putut, juga ikut menggandeng salah satu operator hotel yang sangat terpercaya, yakni Archipelago Internasional. Dimana mereka mengangkat brand ‘Harper Hotel by Aston’ untuk mengoperasikan 5 lantai dengan total 137 unit hotel.


“Adapun hotel ini juga ditawarkan kepada investor mulai dari Rp700 jutaan, dengan ROI (return on investment) sebesar 15 persen. Selain hotel yang akan segera dipasarkan, H Residence MT Haryono ini turut menjual 18 unit Loft kepada calon konsumen,” kata Putut menuturkan.


Dia lantas mengungkapkan, H Residence MT Haryono menghadirkan empat tipe berbeda, diantaranya yakni tipe Saphire dengan luas 37 m2, tipe Emerald dengan luas 46 m2, tipe Ruby dengan luas 61 m2 dan tipe Diamond dengan luas 64 m2.


“H Residence MT Haryono ini, rencananya akan melakukan proses serah terima kepada pembeli pada Bulan November 2014 yang akan datang,” kata Putut.


Selain Putut, prosesi dihadiri juga oleh jajaran direksi PT. HK Realtindo yang lain, yakni Direktur Komersial Oki Ramadhani, dan Direktur Proyek Andi Rasidi. Sebelum ‘topping off’, mereka menandatangani plakat perjanjian kerjasama terlebih dulu, antara Putut dengan President & CEO Archipelago Internasional, John Flood.@endang


alexa ComScore Quantcast

Google Analytics NOscript

0 comments:

Post a Comment