LENSAINDONESIA.COM: Ratusan siswa SMA dan SMK Jawa Timur melaksanakan Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa di Komando Armada RI Kawasan Timur (Koarmatim) Ujung Surabaya, selama tiga hari. Latihan ini diawali dengan Upacara pembukaan yang dipimpin langsung oleh Kepala Staf Koarmatim Laksma TNI Siwi Sukma Aji di Indoor Sport Koarmatim, Rabu, (30/04/14).
Panglima Armada RI Kawasan Timur Laksda TNI Agung Pramono SH,MHum dalam amanat tertulis yang dibacakan Kepala Staf Koarmatim mengatakan bahwa perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi dewasa ini sangatlah pesat dan maju mundurnya bangsa sangat ditentukan oleh kesiapan generasi muda dalam mewarisi akan nilai luhur sebagai pemimpin, baik lahir secara alamiah maupun dipersiapkan sebagai tongkat estafet penerus pembangunan bangsa.
Baca juga: Pangarmatim pembayar pajak teladan di Surabaya dan Tiga kapal perang Koarmatim siap beroperasi lagi
Pembentukan manusia yang berkarakter , disiplin, dan memiliki watak yang kuat terutama kepada para pemuda generasi penerus bangsa, maka latihan dasar kepemimpinan Siswa (LDKS) dapat dijadikan sebagai bangsa Indonesia yang rela berkorban demi bangsanya, berperilaku baik dan memliliki moral, dan kepribadian yang tangguh.
Disamping itu diharapkan generasi muda memiliki kemampuan pengendalian diri dan daya tahan dalam menghadapi segala tantangan serta mampu bersaing seiring kemajuan jaman.
Selama mengikuti Latihan LDKS para siswa akan diberikan beberapa materi yang meliputi pengenalan keberbagai fasilitas di Koarmatim, pemahaman kepemimpinan, pemahaman kemaritiman, pembinaan ntradisi, Baris berbaris dan pengertian tentang Narkoba. @pr/licom
autentika:
Kadispenarmatim Letkol Laut (KH) Abdul Kadir.
0 comments:
Post a Comment