LENSAINDONESIA.COM: Dalam sehari, dua orang tanpa identitas disambar kereta api hingga tewas. Peristiwa kecelakaan tersebut terjadi di dua lokasi di perlintasan rel kereta api Desa Dawuhan Kidul, Kecamatan Papar, Kabupaten Kediri dan di Desa/Kecamatan Ngadiluwih, Kabupaten Kediri, Minggu (31/5/2015).
Kasubbag Humas Polres Kediri AKP I.H. Joedo menuturkan peristiwa nahas di dua lokasi yang berbeda dalam kurun waktu satu hari.
Baca juga: Ditinggal tidur siang, anak tewas masuk sumur dan Adik presiden Sri Lanka ini tewas terbunuh
“Di wilayah Papar KA Mata Remaja sekitar pukul 04.30 WIB menyambar seorang wanita diperkirakan umur 55, dan di Ngadiluwih seorang laki-laki diperkirakan berusia 40, sekitar pukul 07.00 Wib disambar KA Rapih Dhoho,”tutur Kasubbag Humas.
Menurut Kasubbag Humas, dari keterangan saksi kecelakaan di Papar bermula KA Mata Remaja jurusan Jakarta Malang menyambar wanita menyambar wanita dengan pakian daster, memakai jaket, tinggi 160 cm, yang sedang duduk di pinggir dekat rel kereta api.
Sementara itu di Ngadiluwih, seorang laki-laki dengan ciri-ciri tinggi 160 cm, membawa sarung, kumis, brewok, memakai baju ungu dan membawa sepeda ontel sedang mondar mandir dan saat KA Rapih Dhoho jurusan Blitar Surabaya langsung disambar.
“Keduanya langsung meninggal dunia dengan luka yang sangat parah. Kedua jenazah tersebut langsung dilarikan ke RS Bhayangkara Kota Kediri,”terang AKP I.H Joedo. @andik kartika
0 comments:
Post a Comment