Friday, August 29, 2014

Almarhum Prof Suhardi 26 tahun puasa anti gandum, protes pemerintah

Almarhum Prof Suhardi 26 tahun puasa anti gandum, protes pemerintah




LENDONESIA.COM: Rektor UGM, Pratikno, mengatakan UGM menyampaikan rasa duka yang mendalam atas meninggalnya Prof. Dr. Ir. Suhardi, SS, MSc, sosok putra terbaik bangsa sekaligus sosok alumni UGM yang patut diteladani.


“Almarhum adalah sosok ideal alumni dan juga sosok ideal dosen Universitas Gadjah Mada,” kata Pratikno mewakili Keluarga Besar UGM saat memberi pengormatan terakhir besar UGM, yang juga Ketua Umum Partai Gerindra di Balairung, Gedung Pusat UGM.


Baca juga: Pemakaman Ketum Gerindra sang Guru Besar UGM tanpa dihadiri Prabowo dan Dimata Prabowo, Suhardi pemimpin jujur dan sederhana


Almarhum, kata Pratikno, seorang akademisi yang sangat produktif. Banyak karya akademiknya yang telah dihasilkan terkait rehabilitasi hutan tropika, penghutanan lahan pasir, dan pengembangan tanaman pangan di kawasan hutan.


“Karya-karya ini telah dipublikasikan di berbagai jurnal nasional dan internasional,” ujarnya.


Walaupun produktif di bidang akademiknya, namun almarhum dikenal selalu menolak untuk mempatenkan semua produk hasil penelitiannya dengan alasan bahwa rakyat telah membiayai pendidikannya selama ini.


“Bukan semata memproduksi Ipteks yang digunakan orang lain, ia juga mengaplikasikan inovasinya bagi kepentingan masyarakat,” katanya.


Salah satu yang dilakukan oleh Suhardi adalah penanaman pohon cemara udang di pantai Samas. Almarhum juga menjadi motor bagi pengembangan penanaman kayu meranti yang kini merupakan salah satu pohon produktif di Indonesia. Selain itu, dia juga menjadi inisiator dan pelopor tanaman pangan seperti ketela pohon, ketela rambat, gerut, ganyong, dan gadung. Puasa Gandum Yang menarik, semangat almarhum untuk berupaya mengembangkan kemandirikan pangan di seluruh Indonesia.


Semangat tersebut diwujudkan dalam bentuk menjalankan puasa untuk tidak makan gandum sebagai bentuk protes atas kebijakan pemerintah atas impor gandum. Sebaliknya, almarhum membangun gerakan sosial menolak gandum dan menggantikannya dengan ketela demi kemandirian pangan dan kesejahteraan masyarakat desa.


“Tahun ini adalah tahun ke-26 almarhum menjalani puasa,” terangnya. Semasa masih aktif mengajar, Suhardi bahkan lebih banyak menggunakan sepeda onthel saat berangkat dan pulang kerja dari kampus. “Almarhum tidak suka menggunakan AC dan lebih suka menanam pohon di dekat jendela ruang kantornya,” katanya.


Dalam daftar riwayat hidup yang dibacakan oleh Dekan Fakultas Kehutanan UGM, Dr. Satyawan Pudyatmoko, M.Sc, menyebutkan Suhardi dilahirkan di Klaten, Jawa Tengah pada 13 Agustus 1952.


Suami dari Dr. Ir. Lestari Rahayu Waluyati meninggal 3 orang anak. Seperti diketahui, Suhardi menamatkan pendidikan Sekolah Rakyat Negeri Mandok, Trucuk, Klaten tahun 1964. Pendidikan SMP dan SMA di selesaikan di SMP Negeri Cawas Klaten STM pertanian Delanggu tahun 1970. Kemudian melanjutkan pendidikan sarjana di Fakultas Kehutanan hingga lulus tahun 1977.


Pendidikan master dan doktor diselesaikan di College of Forestry UPLB, Filipina pada tahun 1982 dan tahun 1987. Dosen pengampu mata kuliah fisiologi pohon ini pernah menjabat Dekan fakultas kehutanan UGM tahun 2000-2001. Dirjen Rehabilitasi Lahan dan Perhutanan Sosial, Departemen Kehutanan tahun 2001.


Selain menjabat Ketum partai Gerindra, almarhum juga pernah menjabat Pokja Ahli Dewan Ketahanan Pangan Pusat, Deptan RI, Ketua Pokja Ahli Dewan Ketahan DIY, Ketua Lembaga Masyarakat Peduli Hutan, Kebun dan Pangan. @Humas UGM/Gusti Grehenson


alexa ComScore Quantcast

Google Analytics NOscript

0 comments:

Post a Comment