Saturday, August 30, 2014

Bila gagal menang, Manchester United akan hadapi tekanan suporter

Bila gagal menang, Manchester United akan hadapi tekanan suporter




LENSAINDONESIA.COM: Pelatih anyar Louis van Gaal, wajib membuktikan kemampuannya bersama Setan Merah untuk menghindari tekanan makin besar dari para pendukungnya sendiri. Dijamu Burnley dalam lanjutan England Premier League, di Stadion Turf Moor, Sabtu (30/8/2014) pukul 18.45 WIB, Manchester United wajib meraih kemenangan perdana mereka musim ini.


Sejak dilatih Louis Van Gaal, Manchester United belum sekalipun meraih kemenangan dalam pentas England Premier League dengan hanya sekali imbang dan dua kali kalah. Bahkan kekalahan 4-0 dari MK DOns di pentas Capital One Cup dianggap sangat memalukan sehingga tak sedikit suporter setia Setan Merah yang mulai mencibir kemampuan sang pelatih.


Baca juga: Manchester United digebuk Milton Keynes Dons 4-0 dan Manchester City sukses benamkan Liverpool di Stadion Etihad


Asa meraih kemenangan perdana dalam pentas England Premier League kini kembali datang seiring hadirnya Angel Di Maria. Winger lincah yang baru didatangkan dari Real Madrid dengan biaya 59.7 juta poundsterling ini diharapkan makin banyak menambah variasi serangan Manchester United.


Namun Burnley yang berstatus tim promosi di pentas England Premier League saat ini juga nyaris bernasib sama dengan dua kali kalah dalam laga perdana musim ini. Namun justru hal itu yang bisa dijadikan senjata rahasia semangat para pemain untuk mempersembahkan kemenagna perdana di markas sendiri.


Sejumlah rumah bursa taruhan mengunggulkan Manchester United dengan memberi voor 1 pada tuan rumah Burnley. Itu artinya tim tamu sangat diunggulkan bisa memenangi laga ini dan nyaris tak ada kemungkinan seri. Namun sepakbol bukanlah hal yang bisa dipastikan karena banyak faktor lain yang mentukan hasil laga, diantaranya dukungan suporter, keberuntungan dan kepemimpinan wasit. @andiono


Line Up:


Burnley: Heaton; Trippier, Duff, Shackell, Ward; Arfield, Marney, Jones, Taylor; Ings, Jutkiewicz


Manchester United: De Gea; Jones, Evans, Rojo; Valencia, Cleverley, Fletcher, Young; Di Maria; Mata, Rooney


alexa ComScore Quantcast

Google Analytics NOscript

0 comments:

Post a Comment