Tuesday, October 28, 2014

Ambisi Inter Milan dihadang status tak terkalahkan Sampdoria

Ambisi Inter Milan dihadang status tak terkalahkan Sampdoria




LENSAINDONESIA.COM: Inter Milan yang bertindak sebagai tuan rumah saat menjamu Sampdoria di Giuseppe Meazza, dalam lanjutan Liga Italia Serie A, Kamis (30/10/2015) sekitar pukul 01.45 WIB, sangat diunggulkan bisa memenangkan laga.


Namun Sampdoria yang dini diasah pelatih Sinisa Mihajlovic, telah memperagakan permainan yang menawan dalam Liga Italia Serie A musim 2014-2015. Bersama Juventus, tim ini tercacat belum sekalipun mencicipi kekalahan di ajang Liga Italia Serie A musim ini.


Baca juga: Triple misi AS Roma bakal sulit terwujud di kandang Sampdoria dan Inter Milan urung kalah berkat semangat pantang menyerah


Empat kemenangan dan empat hasil imbang menempatkan Sampdoria masuk jajaran atas klasemen sementara Liga Italia Serie A.


Namun Inter Milan sendiri baru kembali ke jalur kemenangan dengan menekuk Cesena 1-0 usai dihajar Fiorentina 0-3 dan imbang 2-2 melawan Napoli. Pantas bila kini semangat pasukan walter Mazzari tengah membumbung tinggi demi menembus tiga besar di akhir musim Liga Italia Serie A nanti.


Dengan sederet amunisi seperti Mauro Icardi, Rodrigo Palacio, Mateo Kovacic hingga Hernanes, Inter Milan diprediksi bisa menaklukkan Sampdoria.


Tapi tim tamu yang punya pertahanan solid berkat kekompakan Gastaldello, Alessio Romagnoli, Lorenzo De Silvestri dan Fabrizio Cacciatore akan berupaya terus mempertahankan performa tak pernah kalah mereka. Apalagi trisula lini depan yang diisi Gabbiadini, Okaka dan Eder tengah dalam puncak performa sehingga menjadi ancaman serius bagi Samir Handanovic di bawah mistar. @andiono


Line Up:

Inter Milan (3-5-2): Handanovic; Ranocchia, Vidic, Juan Jesus; Obi, Hernanes, Medel, Kovacic, Dodo; Palacio,

Icardi.


Sampdoria (4-3-3): Romero; De Silvestri, Gastaldello, Romagnoli, Cacciatore; Soriano, Palombo, Obiang; Gabbiadini,

Okaka, Eder.


alexa ComScore Quantcast

Google Analytics NOscript

0 comments:

Post a Comment