Monday, October 27, 2014

Ceroboh, ayah kandung bakar balita dua tahun hingga tewas

Ceroboh, ayah kandung bakar balita dua tahun hingga tewas




LENSAINDONESIA.COM: Seorang bocah perempuan yang baru berusia dua tahun, asal Desa Pandanwangi, Kecamatan Peranap, Kabupaten Indragiri Hulu, Provinsi Riau, tewas mengenaskan dengan kondisi tubuh dipenuhi luka bakar, gara-gara ayahnya tak sengaja melempar ember berisi minyak tanah ke tubuhnya.


Informasinya, peristiwa tragis ini bermula ketika kemarin sore di rumah korban, sang ibu, Sriwati, menyalakan api di lampu tempel yang digantungkan di dinding rumah. Namun, tiba-tiba lampu tempel tersebut jatuh pas ke dalam ember berisi minyak tanah yang merupakan stok jualan orangtua korban.


Baca juga: Warga Kediri tewas terpanggang dalam rumah dan Diduga korsleting, motor siswa SMK terbakar di Sudirman


Melihat minyak tanah dalam ember itu menyala, ayah korban, Teguh, panik dan secara spontan langsung melemparkan ember dipenuhi api itu ke teras rumah. Pria ini tak menyangka disitu ada anak kandungnya yang sedang asyik bermain sehingga ember berisi minyak tanah yang menyala itu langsung mengguyur tubuh balita ini. Tentu saja api dengan cepat menyambar tubuh bocah yang sedang lucu-lucunya itu.


Melihat itu, Teguh makin panik dan berupaya memberikan pertolongan, bahkan nalurinya sebagai ayah membuatnya nekat memadamkan api di tubuh anak kandungnya itu dan tak peduli jika tubuhnya ikut terbakar.


Api akhirnya berhasil dipadamkan setelah warga sekitar ikut membantu. Tubuh mungil Soimah langsung dilarikan ke Puskemas Kecamatan Peranap. Namun saat dirujuk ke RSUD Indrasari Rengat, nyawa balita lucu ini tak dapat diselamatkan dan meninggal dalam perjalanan.


Kapolsek Peranap AKP Benhardi menjelaskan anak dari pasangan Teguh (40) dan Sriwati (31) itu terbakar setelah orangtuanya melempar ember berisi minyak tanah secara spontan hingga mengenai tubuh korban. “Bocah kecil itu tak tertolong ketika hendak dirawat di rumah sakit. Dari keterangan sejumlah saksi, ini jelas faktor kelalaian orangtuanya,” jelasnya. @andiono


alexa ComScore Quantcast

Google Analytics NOscript

0 comments:

Post a Comment