Thursday, October 30, 2014

PB PON Remaja I tak kunjung tentukan venue penutupan

PB PON Remaja I tak kunjung tentukan venue penutupan




LENSAINDONESIA.COM: Meski sudah memutuskan tempat pembukaan, Panitia Besar (PB) PON Remaja I belum memastikan tempat penutupan acara pagelaran olahraga multi event ini.


Sesuai rencana, pembukaan PON Remaja I mengambil tempat tertutup atau indoor di DBL Arena. Sedangkan untuk penutupan, PB PON Remaja memiliki dua alternatif yakni outdoor dan indoor, tergantung dari situasi dan kondisi.


Baca juga: DBL Arena dipilih sebagai lokasi pembukaan PON Remaja I dan Tim voli pantai Jatim hadapi lawan berat dalam PON Remaja I


“Penutupan di tempat terbuka masih dipertimbangkan karena dikhawatirkan hujan. Kalau indoor lebih nyaman, sehingga acara penutupan tetap berlangsung menarik,” ungkap Erlangga Satriagung selaku Wakil Ketua PB PON Remaja I.


Untuk out door digelar di stadion Delta Sidoarjo bersamaan dengan pertandingan final cabor sepakbola. Seperti halnya pesta olahraga dunia, Olimpiade.


Sementara jika akan turun hujan, PB PON Remaja akan menggunakan ruang tertutup. Adakepastian akan ada pengalihan ke indoor yakni, DBL Arena kembali dipergunakan jika saat penutupan turun hujan deras. @angga_lensa


alexa ComScore Quantcast

Google Analytics NOscript

0 comments:

Post a Comment