Sunday, November 30, 2014

Besok, Presidium Penyelamat Partai ambil alih kantor DPP Golkar

Besok, Presidium Penyelamat Partai ambil alih kantor DPP Golkar




LENSAINDONESIA.COM: Presidium Penyelamat Partai Golkar akan mengambil alih kantor DPP Partai Golkar di Jalan Anggrek Neli Murni 11A, Slipi, Jakarta Barat, Senin (01/12/2014) besok.


Rencana pengambil alihan tersebut disampaikan Mantan Ketua Umum Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) yang juga anggota Presidium Penyelamat Partai Yorrys Raweyai Yorrys saat dihubungi melalui telepon, Minggu (30/11/2014).


Baca juga: Massa Surabaya kejar kelompok pecalang, Munas Golkar di Bali tegang dan Massa bersenjata bambu runcing padati lokasi Munas Golkar di Bali


“Mulai besok (Senin-red), kami akan mengambil alih DPP Golkar, seluruh administrasinya,” tegasnya.


Kata Yorrys, kantor DPP Golkar di Jalan Anggrek Neli Murni 11A, Slipi, Jakarta Barat, akan diambil alih pada Senin (1/12/2014) oleh Presidium Penyelamat Partai Golkar yang diketuai Agung Laksono.


Yorrys menegaskan, pihaknya akan tegas melakukan pengambilalihan itu. Staff dan sekuriti DPP Golkar yang tidak mau ikut aturan diancam diberhentikan.


“Pokoknya kalau enggak mau ikut aturan kita kami pecat. Satpam-satpam itu dan staf-staf enggak mau aturan kami pecat. Satpam itu kan outsourching, kalau mereka enggak ikut kami, pecat,” imbuh Yorrys.


Seorang petugas keamanan di DPP Partai Golkar mengaku kaget saat dikonfirmasi mengenai hal itu. Katanya, ia tak bisa banyak menanggapi karena hanya bekerja sesuai komando dari atasan.


“Kami kan punya pimpinan juga, jadi kami tidak bisa putuskan. Kami kan di sini cuma pelaksana kerjanya. Jadi tergantung pimpinan saya,” kata petugas keamanan yang tak mau disebutkan namanya itu.


“(Kami) Sudah lama kerja di sini. Pak Yorrys sama pak Agung Laksono sudah kenal kami,” ucap seorang petugas keamanan lainnya.


Suasana di DPP Golkar sendiri sore ini terlihat sepi. Ada 2 orang satpam di pos gerbang masuk. Di dalam gedung, tampak puluhan pemuda berpakaian bebas duduk-duduk di lobi. Mereka mengaku anggota AMPG.@ridwan_LICOM


alexa ComScore Quantcast

Google Analytics NOscript

0 comments:

Post a Comment