LENSAINDONESIA.COM: Bayern Munich berbekal catatan manis saat bertamu ke markas CSKA Moscow dalam lanjutan penyisihan grup E Liga Champions 2014-2015, di Stadion Arena Khimki, Selasa (30/9) sekitar pukul 23.00 WIB.
Musim lalu di babak penyisihan grup Liga Champions, Bayern Munich sukses membenamkan CSKA Moscow dengan skor 3-1 melalui gol Arjen Robben, Mario Gotze, serta Thomas Muller.
Baca juga: Chelsea tak bisa taklukkan Schalke di Stamford Bridge dan Ajax Amsterdam sukses tahan PSG 1-1
Kali ini peluang Bayern Munich mengulang kemenangan di markas CSKA Moscow terbuka lebar karena tuan rumah tak akan didukung suporter setianya akibat sanksi bertanding tanpa penonton yang diberikan UEFA karena insiden pelecehan rasisme terhadap gelandang Manchester City, Yaya Toure di Arena Khimki musim lalu.
Gelandang jangkar anyar Bayern Munich, Xabi Alonso dipastikan menjadi jenderal lapangan tengah untuk menyuplai bola ke Robben, Gotze, Muller, serta bomber terbaru mereka, Robert Lewandowski.
Sementara CSKA Moscow yang haru menderita karena bermain tanpa disaksikan suporternya juga akan kehilangan sejumlah pilar penting yakni Alan Dzagoev dan Pontus Wernbloom. Praktis hanya striker Seydou Doumbia yang diharapkan bisa memberi tekanan pada pertahanan Bayern Munich dalam laga penyisihan grup Liga Champion kali ini.
Menilik kondisi terkini kedua tim, sejumlah rumah bursa taruhan sepakat mengunggulkan Bayern Munich dengan memberi voor 1 1/2, yang artinya tim tamu diprediksi menang lebih dari satu gol dalam laga kedua penyisihan grup E Liga Champions ini. @andiono
Line Up:
CSKA Moscow (4-2-3-1): Akinfeev; Fernandes, V. Berezutski, Ignasevich, Nababkin; Natkho, Milanov; Tosic, Eremenko, Musa; Doumbia.
Bayern Munich (4-2-3-1): Neuer; Rafinha, Boateng, Benatia, Alaba; Lahm, Xabi Alonso; Robben, Gotze, Muller; Lewandowski.
0 comments:
Post a Comment