Tuesday, September 30, 2014

Manchester City hadapi kebangkitan AS Roma

Manchester City hadapi kebangkitan AS Roma




LENSAINDONESIA.COM: Manchester City dipastikan akan menjalani laga berat saat menjamu raksasa Italia Serie A, AS Roma, dalam penyisihan grup E Liga Champions di Stadion Etihad, (1/10/2014) sekitar pukul 01.45 WIB.


Target menang dicanangkan pelatih Manchester City, Manuel Pellegrini, agar bisa melaju ke babak Liga Champions selanjutnya. Pasalnya tim ini baru saja kalah dramatis saat bertamu ke markas Bayern Munich sehingga bila kalah lagi, maka peluang lolos penyisihan grup akan sangat sulit.


Baca juga: PSG vs Barcelona: Sama-sama ingin pecahkan rekor imbang dan Bayern Munich sangat diunggulkan gulung tuan rumah CSKA Moscow


Terakhir kali Manchester City menang melawan tim asal Italia adalah saat menaklukkan AC Milan dengan skor 3-0 di putaran ketiga UEFA Cup musim 1978-79.


Sementara AS Roma yang mencatat lima kemenangan beruntun dalam 5 laga terakhir (termasuk Liga Champions saat menghancurkan CSKA Moscow 5-1) bakal mencoba peruntungannya menghadapi wakil Inggris.


Rekor AS Roma saat bertamu ke Inggris terbilang buruk dengan hanya menang sekali, imbang 4 kali dan kalah 9 kali. Namun dalam ajang Liga Champions kali ini AS Roma terbilang lebih siap dan seluruh pasukannya bertekad untuk lolos ke babak knock out.


Sejumlah rumah bursa taruhan mengunggulkan Manchester City memberi voor 3/4 pada AS Roma yang artinya petaruh yang menjagokan tuan rumah akan mendapat bayaran penuh bila selisih skor minimal 2 gol. Bila cuma selisih 1 gol, maka petaruh cuma bisa menerima setengah nilai taruhan. @andiono.


Line Up:

Manchester City (4-4-2): Hart; Kolarov, Demichelis, Kompany, Sagna; Silva, Toure, Fernandinho, Navas; Aguero, Dzeko.


AS Roma (4-3-3): De Sanctis; Cole, Yanga-Mbiwa, Manolas, Maicon; Nainggolan, Maicon, Pjanic; Gervinho, Destro, Totti.


alexa ComScore Quantcast

Google Analytics NOscript

0 comments:

Post a Comment