LENSAINDONESIA.COM: Komisi Pemberantasan Korupsi kembali melakukan operasi tangkap tangan. Kali ini, KPK menangkap Gubernur Riau Annas Maamun.
Informasi yang dihimpun di Gedung KPK, penangkapan terkait penyuapan izin lahan.
Baca juga: Korban pelecehan seksual minta Gubernur Riau bertanggung jawab dan Jubir: Gubernur Riau bantah lakukan pelecehan seksual
Penangkapan dilakukan di perumahan elite di Cibubur, Jakarta Timur.
Selain Annas, tim KPK juga membawa delapan orang lainnya ke Kantor KPK di Jalan Rasuna Said, Jakarta, Kamis (25/9/2014) malam.
Dari sembilan orang yang ditangkap, dua di antaranya adalah perempuan. Hingga saat ini belum ada konfirmasi resmi dari pihak KPK. Annas Maamun Cs masih diperiksa intensif.
Dalam penangkapan gubernur yang terseret kasus pelecehan seksual itu, tim KPK mengamankan uang rupiah dan dolar Singapura.
“Uangnya sedang dihitung. Uangnya di tempatkan dalam sebuah tas. Ada rupiah, ada dolar Singapura,” kata Juru Bicara KPK, Johan Budi di Gedung KPK, Jakarta, Kamis (25/09/2014).
Annas dan delapan orang lainnya ditangkap di sebuah perumahan elite di Cibubur, Jakarta Timur. Johan Budi mengatakan, mereka masih menjalani pemeriksaan.
“Semua yang diamankan dalam posisi terperiksa,” ungkap Johan.@ridwan_LICOM
0 comments:
Post a Comment