LENSAINDONESIA.COM: Holcim Awards Cycle, kompetisi global kembali diselenggarakan Holcim Foundations. Kompetisi ini bertujuan mencari proyek maupun ide yang menerapkan konsep sustainable construction.
Tidak tanggung-tanggung, panitia menyediakan total hadiah 2 juta dolar AS dan total hadiah regional sebesar 330.000 dolar AS.
Baca juga: PT. Holcim akan naikkan kapasitas produksi menjadi 10,8 ton setahun dan Siap-siap, harga semen bakal naik
“Sejak dibuka 1 Juli 2013 hingga 31 Desember 2013 sudah ada 243 proyek pada Holcim Awards Cycle. Kompetisi ini ditutup 24 Maret 2014, sehingga masih ada waktu lagi bagi peserta mengirimkan proyeknya. Tahun 2012, jumlah total sebanyak 110 proyek. Ini mengalami peningkatan,” ujar Lisa Eka Kurnia selaku Corporate Communications PT. Holcim Indonesia Tbk kepada LICOM di FX Mall, Senayan, Jakarta, Sabtu (1/3/2014).
Menurut Lisa, peserta kompetisi berdasarkan daerah regionalnya, yakni Eropa, Amerika Utara, Amerika Latin, Afrika, Timur Tengah dan Asia Pasifik. “Untuk tingkat global akan diadakan di Cina pada Juni 2014. Sedangkan tingkat regional Asia Pasifik akan diadakan di Jakarta pada September 2014,” kata Lia sumringah.
Kompetisi ini dibedakan dua kategori. Pertama, Main Category atau proyek yang dapat diikuti arsitek, perencana pembangunan (pemerintah), insinyur, pemilik proyek, perusahaan konstruksi yang menunjukan kepedulian untuk menerapkan konsep pembangunan berkelanjutan untuk proyek bangunan mereka. Kedua, Next Generation yang diperuntukan bagi mahasiswa atau profesional muda yang berusia tidak lebih dari 30 tahun.
“Holcim Awards memperhatikan aspek 5P yaitu, Progress, People, Planet, Prosperity, dan Proficiency. Aspek tersebut berupa rencana pembangunan yang inovatif dan berkelanjutan, mengakomodasi kebutuhan serta memberdayakan sekitarnya, memperhatikan kelestarian sumber daya alam, mampu memberikan kontribusi bagi kesejahteraan, serta tetap memperhatikan estetika tata ruang publik,” jelas Lia.
Ditambahkan Juhans Suryantan selaku Vice President Sales Holcim Indonesia bahwa sejalan dengan visi Holcim, yaitu membangun solusi berkelanjutan bagi masa depan masyarakat kita, pihaknya ingin agar proses pembangunan yang terjadi tetap memperhatikan kebutuhan generasi yang akan datang.
“Bangunan yang baik harus memberikan ruang untuk resapan air. Selain itu, rancangannya juga harus mampu menghemat energi yang digunakan. Karena itu, kami tergerak untuk terus mengedukasi masyarakat mengenai sustainable construction melalui kompetisi Holcim Awards yang kami selenggarakan,” kata Juhans.
Hal yang menarik, dalam Holcim Awards kali ini, untuk kali pertama upacara pengumuman pemenang dari kawasan Asia Pasifik akan dilakukan di Jakarta, Indonesia.
Jakarta terpilih menjadi tuan rumah karena merupakan Ibukota Indonesia yang memiliki populasi besar dan terus tumbuh di Asia Pasifik, sehingga berpotensi mengeluarkan banyak ide-ide sustainable construction yang inovatif.
“Khusus peserta dari Indonesia banyak peluang mendapatkan hadiah. Pertama, untuk tingkat global yang berlangsung di Cina. Kkemudian, tingkat regional, dan tingkat nasional. Hadiah nasional untuk main kategori mendapatkan perjalanan ke Swiss, dan uang jutaan rupiah untuk tiga orang pemenang. Untuk kategori next generation akan mendapatkan perjalanan ke Singapura dan beasiswa untuk tiga orang,” imbuh Lisa Eka Kurnia. @ad.rudi_purwoko
0 comments:
Post a Comment