LENSAINDONESI.COM: Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) akhirnya memutuskan untuk mengakhiri kompetisi Indonesia Super League (ISL) dan Divisi Utama musim 2015.
Keputusan ini berdasarkan rapat Komite Eksekutif (exco) PSSI di kantor PSSI Pusat, Jakarta, Sabtu (02/05/2015) petang.
Baca juga: Persebaya 1927 membuka pintu damai dengan Persebaya Surabaya dan Siapa pembajak Persebaya? Ini torehan sejarahnya
Wakil Ketua Umum PSSI Hinca Pandjaita mengatakan, keputusan menghentikan kompetisi ini karena alasan force majeure (kejadian diluar kehendak PSSI).
“Exco memastikan keadaan saat ini kompetisi dihentikan lantaran alasan force majeur yang telah terjadi di luar kehendak PSSI,” katanya dalam jumpa pers usai rapat Exco.
Hinca mengatakan, keputusan itu diambil tak lepas dari adanya keputusan Kemenpora yang membekukan PSSI melalui surat bernomor 01307 tahun 2015 tertanggal 17 April 2015.
“Ini mengakibatkan tak ada yang bisa dijalankan PSSI. Oleh karenanya, seluruh kompetisi PSSI kami nyatakan force majeur lantaran tidak mendapakan pelayanan dari negara. Kami mohon maaf kepada seluruh masyarakat Indonesia,” tegas mantan ketua Komisi Disiplin PSSI itu.@ridwan_LICOM
0 comments:
Post a Comment