Wednesday, January 28, 2015

DPR hormati rekomendasi Tim Independen yang minta tunda pelantikan BG

DPR hormati rekomendasi Tim Independen yang minta tunda pelantikan BG




LENSAINDONESIA.COM: Wakil Ketua Komisi III DPR RI Al Muzammil Yusuf mengatakan menghormati rekomendasi Tim 9 atau Tim Independen yang menunda pelantikan jadi Komjen Budi Gunawan menjadi Kapolri.


“Kalau komisi III menunggu saja, biar kita hormati saja, itu kan tim presiden. Kita belum mendapat resmi, saya belum mau mengomentari yang belum menjadi sikap presiden,” kata Al Muzammil di Gedung DPR RI, Senayan, Jakartan, Kamis (29/1/2015).


Baca juga: Ini rekomendasi lengkap Tim Independen usai bertemu Jokowi dan Presiden putuskan nasib jabatan Komjen Budi Gunawan hari ini


“Kita serahkan ke presiden, kita saling menghormati saja, tugas presiden apa.”


Disinggung Wakil Ketua KPK Bambang Bambang Widjojanto yang mundur dari KPK menjadi tersangka dugaan menyuruh memberi keterangan palsu, Muzammil mengajak seluruh pihak hormati prosedur hukum yang berlaku. “Kita negara hukum. Hukum dan demokrasi dua hal tidak bisa dipisahkan, kalau demokrasi tanpa hukum bisa kekacauan,” tuturnya.


Jadi, DPR mengimbau semua pihak menghormati proses hukum. DPR ingin polri dan kpk kuat, semua orang dihadapan hukum.


“Kalau kita membuat perbedaan dengan hukum kita akan berhadapan dengan konstitusi kita. Kita berpikir jernih saja, ini lah kita diuji negara hukum. Supremasi hukum,kita berpikir jernih di tengah kondisis ini, ini lah kita diuji sebagai negara hukum, ya kami saya dari komisi hukum mencoba berpikir seperti itu,” pungkasnya. @endang


alexa ComScore Quantcast

Google Analytics NOscript

0 comments:

Post a Comment