LENSAINDONESIA.COM: Ketua Majelis Pertimbangan Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais dan Ketua Umum PAN, Hatta Radjasa menyambangi gedung Dewan Perwakilan Rakyat (DPR). Kehadiran dua tokoh PAN dan Koalisi Merah Putih (KMP) ini cukup mengundang perhatian.
Adakah masalah krusial, sehingga membuat pendiri PAN yang termasuk pendorong gerakan KMP mendukung Prabowo — Capres pasangan Cawapres Hatta Radjasa– ini, harus datang ke parlemen? Menurut politisi PAN, Viva Yoga, Amien Rais dan Hatta Radjasa hanya akan memberikan pembekalan atau up grading anggota DPR dari fraksi PAN Periode 2014-2019.
Baca juga: Golkar: Pemekaran Komisi DPR "pelototi" pemerintahan Jokowi-JK dan Koalisi Prabowo pegang omongan SDA, PPP tidak akan hengkang
“Pak Amien dan Ketua umum Hatta Rajasa hadir di fraksi PAN DPR dalam rangka pembekalan atau Up Grading Anggota DPR periode 2014-2019,” kata Viva di Jakarta, Rabu (15/10/2014).
Menurut Viva, semua anggota DPR kader PAN telah hadir di Fraksi PAN lantai 20 Gedung Nusantara I. “Semua hadir (anggota DPR PAN),” jelasnya.
Berdasarkan pantauan Licom, Amien Rais hadir Pukul 09.35 WIB di Gedung Nusantara I. Sedangkan menurut informasi yang didapat, Hatta Radjasa lebih dulu hadir.
Sementara itu, sekitar pukul 09.45 WIB, terdengar nyanyian mars PAN di ruangan rapat Fraksi PAN dalam acara tertutup tersebut yang menandakan dimulainya acara tersebut. @endang
0 comments:
Post a Comment