LENSAINDONESIA.COM: Barcelona mendapat modal bagus dalam leg pertama babak 16 besar Liga Champions setelah meraih kemenangan tipis 1-2 di kandang Manchester City, Stadion Etihad, Rabu (25/2/2015) dinihari WIB.
Sempat memberi perlawan alot di awal laga, pertahanan Manchester City akhirnya keteteran juga setelah terus menerus ditekan pemain Barcelona yang memperagakan permainan cepat satu dua sentuhan.
Baca juga: Jinakkan Dortmund 2-1, Juventus sukses tuntaskan dendam lama dan Juventus berambisi tuntaskan dendam lama saat jamu Borussia Dortmund
Menit-16, berawal dari umpan sayap Lionel Messi, penyerang Timnas Uruguay Luis Suarez yang berdiri di tiang dekat langsung menyambar bola dan sukses menaklukkan kiper Manchester City, Joe Hart. Skor 0-1 untuk keunggulan Barcelona.
Menit-30, Barcelona sukses memperbesar keunggulan lagi-lagi lewat aksi Luis Suarez. Berawal dari aksi Messi yang melakukan kombinasi dengan Neymar, bola selanjutnya disodorkan ke Jordi Alba di sisi kiri. Bek kiri ini kemudian melepaskan umpan ke depan gawang Manchester City yang bisa dimanfaatkan Luis Suarez untuk menggandakan keunggulan menjadi 0-2. Gol itu bertahan hingga turun minum.
Masuk babak kedua, Manchester City mengambil inisiatif serangan dan balik menekan pertahanan Barcelona. Setelah sejumlah peluang gagal dimanfaatkan Edin Dzeko dan Sergio Aguero, nama terakhir akhirnya sukses memecah kebuntuan. Umpan backheel David Silva diteruskan Sergio Aguero dan tak mampu diantisipasi kiper Ter Stegen di menit-69. Skor berubah 1-2.
Namun upaya Manchester City menyamakan skor akhirnya berantakan setelah Gael Clichy dikeluarkan wasit akibat mendapat dua kartu kuning setelah melanggar Dani Alves.
Barcelona punya kans menambah keunggulan dalam leg pertama babak 16 besar Liga Champions setelah mendapat hadiah penalti di penghujung laga. Sayangnya, Messi yang bertindak sebagai eksekutor gagal menaklukkan Joe Hart sehingga skor 1-2 ini bertahan hingga laga usai.
Dengan hasil ini, Barcelona punya kans besar lolos ke babak Liga Champions selanjutnya karena dalam leg kedua nanti giliran mereka bertindak sebagai tuan rumah 19 Maret mendatang. @andiono
Line up:
Manchester City: Hart; Zabaleta, Kompany, Demichelis, Clichy; Nasri (Fernandinho 62), Fernando, Milner, Silva (Sagna 78); Dzeko (Bony 68), Aguero
Barcelona: Ter Stegen; Alves (Adriano 75), Pique, Mascherano, Alba; Rakitic (Mathieu 71), Busquets, Iniesta; Messi, Suarez, Neymar (Pedro 80)
0 comments:
Post a Comment