Tuesday, September 23, 2014

Siapa petarung Golkar pantas pimpin DPR, ini usulan anak muda beringin

Siapa petarung Golkar pantas pimpin DPR, ini usulan anak muda beringin




LENSAINDONESIA.COM: Kelompok suara anak muda Golkar mengungkap calon Ketua DPR RI dari Fraksi Golkar harus mempunyai kemampuan lebih dalam mengawal kepentingan partai. Pasalnya, partai berlambang pohon beringin ini memiliki jargon “Golkar adalah suara rakyat”.


“Harapanpanya, Ketua DPR bisa menjadi jubir dari kebijakan-kebijakan parpol di parlemen. Kalau kebijakannya sesuai dengan suara rakyat, dan Golkar adalah suara rakyat, maka kebijakannya harus suara rakyat,” tegas kader muda Golkar, Ahsanul Yakin Rifat kepada wartawan di Jakarta, Selasa (23/9/14).


Baca juga: Golkar Jabar sesumbar wajib memenangkan Prabowo-Hatta dan Golkar dan Gerinda makin harmonis


Menurut pria lulusan Magister Universitas Negeri Surakarta (UNS) ini, figur terpilih nanti (Ketua DPR, red) minimal tidak lepas dari empat hal yang menjadi kelebihan kecakapan (petarung politik, red).


Diantaranya, cakap dalam mengelola konfik (peluang), cakap dalam melakukan kompromi, cakap dalam bernegosiasi, dan cakap dalam mengartikulasikan kepentingan-kepentingan.


Cakap dalam mengelola konflik, menurut Yakin, yaitu orang yang mampu dan mempunyai pengalaman dalam memimpin dengan didasarkan pada standarisasi yang jelas.


“Kemampuan memimpin, dan harus ada standarisasi yang jelas, misalnya dia pernah menjadi anggota DPRD, pernah menjadi pimpinan DPRD, mampu mengelola konflik, pernah menjadi anggota DPR RI, menjadi pengurus DPP Golkar,” terangnya.


Kedua, kecakapan berkompromi. Ia menilai sosok pimpinan parlemen tersebut, harus mampu atau bisa mengakomodir individu atau kompetitor yang ada, agar tidak menjadi batu sandungan.


Ketiga, yaitu cakap dalam bernegosiasi. Menurutnya, kelincahan negosiasi menjadi penting dalam menegosiasikan setiap kepentingan baik di internal maupun di eksternal partai.


Keempat, cakap dalam mengartikulasikan kepentingan-kepantingan. Hal ini dipandang penting karena politik sangat dimanis.


Terakhir, ia berharap, calon yang akan menduduki kursi Ketua DPR ke depan, adalah orang yang bersih (bebas dari korupsi, jujur dan cerdas. Sehingga, sebagai lembaga legislasi ini, mempunyai marwah dan mampu mengawal kepentingan rakyat dalam setiap pengambilan keputusan.


Diketahui, Partai Golkar akan menggodok sejumlah nama dan akan akan menggelar rapat pleno DPP Golkar untuk memutuskan calon atau kader terbaiknya menjadi Calon Ketua DPR periode 2014-2019.


Dari informasi yang berkembang, sejumlah nama muncul, diantaranya yaitu Ade Komaruddin (Jawa Barat), Ridwan Hisyam (Jawa Timur), Firman Soebagyo (Jawa Tengah), Aziz Syamsuddin (Lampung), Ahmadi Noor Supit (Kalsel), Setya Novanto (NTT), dan Fadel Muhammad (Gorontalo). Dari nama-nama tersebut Ridwan Hisjam, Fadel Muhammad Setya Novanto punya kans besar saling bersaing ketat. @yuanto


alexa ComScore Quantcast

Google Analytics NOscript

0 comments:

Post a Comment