Thursday, February 27, 2014

Jakarta Timur tahun ini ngotot kumpulkan uang Rp816 Miliar

Jakarta Timur tahun ini ngotot kumpulkan uang Rp816 Miliar




LENSAINDONESIA.COM: Perangkat kecamatan dan kelurahan di wilayah Jakarta Timur diminta membantu maksimal pendistribusian Surat Pemberitahuan Pajak terhutang Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan (SPPT PBB P-2)

untuk tahun 2014.


Wakil Walikota Jakarta Timur Drs. H. Husein Murad, M.Si mengingatkan bawahannya itu, sekaligus mengimbau warga Jakarta Timur ikut aktif mendatangi kantor kelurahan, kecamatan atau kantor Unit Pelayanan Pajak


Baca juga: Warga keluhkan tiang lstrik berdiri di tengah jalan dan Proyek kelurahan mangkrak, rumah warga Pulo Gebang banjir 2 Meter


Daerah (UPPD) di wilayah tempat tinggal masing-masing untuk memperoleh SPPT PBB P-2 secara langsung. “SPPT PBB-P2 Tahun 2014 sudah dapat diterima mulai 14 sampai 28 Februari 2014. Saya berharap masyarakat dapat segera memenuhi kewajiban membayar PBB sebelum jatuh tempo, 28 Agustus 2014,” harap Husein di Ruang Pola Kantor Walikota Jakarta Timur, Kamis (27/2/14).


Husein mengungkapkan, tahun 2014 jumlah SPPT yang didistribusikan sebanyak 488.307 dengan target penerimaan PBB P2 mencapai Rp816.276.988.503. Jumlah target tahun ini meningkat sangat signifikan dibandingkan 2013 lalu sebesar

Rp 473.922.130.241.


Untuk realisasi penerimaan PBB di Jakarta Timur tahun 2013 mencapai Rp 402 milyar atau 84,95 persen dari target yang ditetapkan sebesar Rp473 milyar.


“Sangat diharapkan partisipasi seluruh unsur masyarakat wajib pajak melaksanakan kewajibannya membayar pajak secara tepat waktu dan tepat jumlah,” ungkapnya. @winarko


alexa ComScore Quantcast

Google Analytics NOscript

0 comments:

Post a Comment