Thursday, February 27, 2014

Produk terbaru 3M Indonesia lindungi data center

Produk terbaru 3M Indonesia lindungi data center




LENSAINDONESIA.COM: Data center merupakan aset dan investasi berharga yang memengaruhi kinerja perusahaan, sehingga harus dipastikan keamanan fisiknya dengan perencanaan infrastruktur dan perangkat keras yang tepat.


3M menghadirkan rangkaian produk inovasi tinggi sebagai solusi untuk melindungi dan meningkatkan efektivitas dan efisiensi data center perusahaan, melalui produk 3M Novec Immersion Cooling, 3M Novec Fire Protection Fluid dan 3M Volition™ Network Solutions.


Baca juga: Kerja paruh waktu, Daniel bisa hasilkan 400 juta rupiah dan Whatsapp dibeli Facebook, sosialita Indonesia twitwar


Mateus Bernath selaku Country Business Leader Electronic and Energy Business Group PT 3M Indonesia, mengatakan, data center merupakan aset terpenting yang harus dilindungi. Karena itu, pihaknya menghadirkan rangkaian produk inovasi tinggi sebagai solusi total perlindungan data center.


“Dalam mengantisipasi kebakaran dan efisiensi biaya sistem pendinginan data center, kami menyediakan Novec yang merupakan cairan kimia inovatif yang tidak dapat terbakar dan tidak dapat terkonduksi, sehingga aman digunakan untuk berbagai macam pengaplikasian,” ujar Mateus kepada LICOM di Jakarta, beberapa waktu lalu.


Dijelaskannya, produk 3M yang dihadirkan melindungi data center antara lain 3M Novec Immersion Cooling yang menawarkan sistem perendaman yang dapat mendinginkan server dan membantu mengurangi biaya pendinginan hingga 80%. Kemudian, 3M Novec Fire Protection Fluid yang dapat membantu memadamkan api dengan aman.


“Cairan 3M Novec Fire Protection Fluid ini akan berubah menjadi gas saat diberi tekanan, biasanya diaplikasikan pada nozzle,” katanya.


Mateus menambahkan, untuk mendukung infrastruktur jaringan, pihaknya memiliki Volition Network Solutions yaitu sistem pengkabelan jaringan (tembaga dan serat optik) performa tinggi yang dirancang untuk mudah dipasang sehingga dapat mengurangi biaya tenaga kerja serta komponen.


3M Volition Network Solutions dipercaya dapat digunakan dalam menunjang performa jaringan kecepatan tinggi, mulai dari konektor, patch panel dan kotak distribusi.


“Selain dapat membantu meningkatkan efektivitas dan efisiensi data center perusahaan yang berpengaruh langsung pada kinerja perusahaan, rangkaian produk 3M Novec dan 3M Volition juga telah melalui serangkaian tes uji dan terbukti aman untuk lingkungan dan jika terpapar pada seseorang,” tutur Mateus.


Sementara itu, Johar Alam Rangkuti selaku Komisaris Utama PT. Internetindo Data Centra Indonesia mengungkapkan perlindungan terhadap keamanan fisik data center penting untuk mencegah atau menanggulangi bahaya fisik yang dapat menyebabkan kelumpuhan atau kerugian yang besar.


“Perlindungan keamanan fisik yang dapat dilakukan adalah dengan perencanaan infrastruktur dan perangkat keras yang baik dan tepat, seperti memerhatikan instalasi kabel, suhu ruangan serta mengantisipasi jika terjadi kebakaran. Pada akhirnya, perencanaan ini juga dapat mengurangi biaya yang dikeluarkan,” Chairman IDC (Indonesia Data Center) ini.


Risiko kebakaran merupakan bahaya yang sering ditemui, biasanya akibat sambaran petir, terjadinya hubungan arus pendek hingga kesalahan manusia. Maka dari itu, data center hendaknya dilengkapi dengan pemadam api yang dapat mematikan api dengan cepat dan aman untuk komputer.


Selain itu, tingginya pemakaian listrik menjadi kendala bagi sebuah data center karena berkumpulnya banyak komputer dalam satu ruangan akan menimbulkan panas bahkan overheat.


“Sistem pendingin merupakan syarat penting data center dan juga salah satu beban biaya yang terbesar dalam investasi data center, kurang lebih 30% biaya investasi awal yang dikeluarkan dan lebih dari 50% biaya dikeluarkan untuk operasional listrik,” tutup Johar. @ad.rudi_purwoko


alexa ComScore Quantcast

Google Analytics NOscript

0 comments:

Post a Comment