LENSAINDONESIA.COM: Politisi Golkar Dadang S Muchtar mengatakan, kisruh Partai Beringin di tingkat elit tidak akan berdampak banyak pada pemenangan kepala daerah yang akan segera digelar secara serentak. Golkar pun akan bekerja keras untuk tetap menjadi pemenang di dalam pesta demokrasi ditingkat lokal.
“Targetnya ya Golkar harus tetap diatas, kita lihat ada 51 persen, minimal kita pertahankan, dan ditingkatkan,” ujar Dadang mendampingi Titiek Soeharto disela-sela menerima penyerahan penghargaan The Right Man on The Right Place dari lensaindonesia.com kepada Titiek Soeharto dalam kategori ‘The Strong Women Who Humble’ di ruang Fraksi Golkar, Jum’at (17/4/2015).
Baca juga: Sabam Sirait salut 10Th Demokrat berkuasa, pendiri tak tuntut jabatan dan Bupati Rita Widyasari: Penghargaan TRMTRP 2 memotivasi diri
“Kondisi seperti ini (kisruh Golkar) hanya berlaku di atas, dibawah tidak begitu terpengaruh.
Inilah yg perlu diperhatikan jangan sampai yang di bawah timbul konflik, yang di atas bersifat arif, kita kesampingkan dulu konflik,” tambah Dadang menjelaskan.
Lebih jauh dijelaskan, Golkar saat ini segang merumuskan dan menggodok aturan main dalam mengkombinasikan rencana peraturan KPU terkait Pilkada serentak.
“Kita sedang godok Peraturan KPU sama-sama di komisi II, yang memproses untuk mengkombinasikan, ada kesepakan baru kira-kira untuk menhilangkan nilai-nilai subyektif, bahwa ini yang berhak mengusung calonya, rekan partai lain juga berharap 2015 jangan sampai ada masalah,” terangnya. @yuanto
0 comments:
Post a Comment