Saturday, January 3, 2015

Rusia kirim 17 penyelam dan robot bawah air bantu pencarian AirAsia

Rusia kirim 17 penyelam dan robot bawah air bantu pencarian AirAsia




LENSAINDONESIA.COM: Minggu (4/1/2015), penyelam dari Rusia dikabarkan ikut serta dalam upaya pencarian bangkai Pesawat AirAsia QZ 8501 yang jatuh di Teluk Kumai, Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah.


Sejumlah peralatan canggih dibawa Penyelam Rusia termasuk robot bawah air yang mampu mendeteksi keberadaan benda-benda tak wajar di dasar laut.


Baca juga: Membusuk tingkat lanjut, jenazah korban AirAsia sulit dikenali dan 57 penyelam turun dari KRI Banda Aceh cari korban AirAsia QZ 8501


Kepala Basarnas Marsekal Madya Soelistyo menyebutkan ada 17 penyelam dari Rusia yang membantu melakukan pencarian bangkai Pesawat AirAsia QZ 8501 yang jatuh seminggu lalu. “Di perjalanan ada tim Rusia. Mereka bawa 17 penyelam. Mereka membawa robot bawah air dan alat semacam unmanned submersible,” ujarnya.


Soelistyo menambahkan, rencananyas Rusia mengirimkan 22 penyelam untuk membantu pencarian Pesawat AirAsia QZ 8501, namun hanya 17 penyelam yang bisa diangkut kapal tunda samudera menuju zona prioritas pencarian di dekat Teluk Kumai.


Selain mengirim para penyelam, Rusia juga menerjunkan pesawat amfibi dalam proses evakuasi korban Pesawat AirAsia QZ 8501. Pesawat jenis Beriev BE-200 ini efektif dalam proses evakuasi jenazah karena bisa mendarat di air. @dk/andiono


alexa ComScore Quantcast

Google Analytics NOscript

0 comments:

Post a Comment