Sunday, February 2, 2014

Atletico Madrid berpeluang puncaki klasemen Spain Primera Division

Atletico Madrid berpeluang puncaki klasemen Spain Primera Division




LENSAINDONESIA.COM: Atletico Madrid berpeluang besar mengambil alih puncak klasemen Spain Primera Division asal bisa menang saat menjamu Real Sociedad di Stadion Vicente Calderon, Senin (3/2/2014) pukul 01.00 WIB.


Selama ini, Atletico Madrid yang punya nilai sama dengan Barcelona (54) hanya berhak menghuni peringkat kedua klasemen sementara Spain Primera Division karena kalah selisih gol. Tapi setelah secara mengejutkan Barcelona tumbang 2-3 lawan Valencia dinihari tadi, maka pasukan Diego Simeone ini sangat berpeluang mengambil alih prosisi puncak.


Baca juga: Kunjungi San Mames, Real Madrid incar enam kemenangan beruntun dan Racing Santander dilarang tampil dalam Copa Del Rey musim depan


Jika Atletico Madrid cuma memetik hasil seri, itu sebenarnya sudah cukup bagi mereka untuk menjadi pemuncak sementara Spain Primera Division. Namun posisi mereka sangat rawan tergusur bila Real Madrid di peringkat ketiga yang cuma bersilisih 1 poin bisa menang dari kandang Athetic Bilbao


Namun di saat genting ini, Atletico Madrid tak bisa diperkuat sejumlah pemain andalan seperti Arda Turan, Tiago, Filipe Luis karena cedera. Namun kehadiran playmaker Diego Ribas bakal jadi suntikan tenaga tersendiri untuk mendukung duet David Villa dan Diego Costa di lini depan.


Tapi Real Sociedad juga datang dengan semangat tinggi setelah menang enam kali dalam 10 laga terakhir mereka. Bahkan musim lalu pasukan Jogeba Arrasate ini mampu mencuri kemenangan di markas Atletico Madrid.


Satu-satunya pemain Real Sociedad yang harus absen adalah gelandang bertahan Markel Bergara. Tapi hal itu bukan masalah besar karena masih ada Ruben Pardo dan Zurutuza yang bisa melapis dengan sangat baik. @LI-14


Line Up:

Atletico Madrid (4-4-2): Courtois; Juanfran, Miranda, Godin, Insua; Sosa, Koke, Gabi, Raul Garcia; Villa, Diego Costa

Real Sociedad (4-2-3-1): Bravo; C. Martinez, Ansotegi, Inigo Martinez, J. Angel; Zurutuza, Pardo; Vela, Xabi Prieto, Griezmann; Agirretxe


alexa ComScore Quantcast

Google Analytics NOscript

0 comments:

Post a Comment