Sunday, February 2, 2014

Jamu Liverpool, West Bromwich Albion bertekad bangkit

Jamu Liverpool, West Bromwich Albion bertekad bangkit




LENSAINDONESIA.COM: Bertindak sebagai tamu di kandang West Bromwich Albion dalam lanjutan England Premier League, Liverpool berharap bisa meraih kemenangan dan meraup poin penuh, Minggu (2/2/2014) pukul 20.30 WIB.


Hanya kemenangan yang bisa menjaga kans Liverpool tetap bertahan di posisi empat besar klasemen sementara England Premier League. Pasalnya, hanya empat tim teratas yang berhak berlaga di Liga Champions musim depan.


Baca juga: Arsenal wajib waspadai striker buangan dan Manchester United siap petik `buah` dari markas Stoke City


Liverpool sudah memenangkan 5 dari 6 laga terakhir mereka di pentas England Premier League. Yang terakhir, mereka sukses membantai tim kuat Everton dengan skor 4-0. Barisan penyerang triple S (Suarez, Sturridge, Sterling) bakal kembali diandalkan saat melawat ke markas West Bromwich Albion.


Sementara pelatih anyar West Bromwich Albion, Pepe Mel berharap bisa mempersembahkan kemenangan pertama. Sebelumnya Mel harus menyaksikan anak asuhnya membuang keunggulan 0-2 saat kalah 4-3 dari markas Aston Villa.


Kekalahan dari Aston Villa itu membuat posisi West Bromwich Albion semakin terjepit dan kini beradada di posisi 17 klasemen sementara England Premier League. Nilai 22 yang dikumpulkan sama dengan West Ham di peringkat 18 yang menghuni zona degradasi.


Untung saja bek tangguh Gareth McAuley sudah kembali bisa diandalkan saat menyambut kedatangan Liverpool. Namun sayangnya striker Nicolas Anelka terpaksa absen akibat cedera lutut. @LI-14


Line Up:

West Brom (4-2-3-1): Foster; Ridgewell, Olsson, McAuley, Reid; Yacob, Mulumbu; Brunt, Morrison, Amalfitano, Anichebe.


Liverpool (4-2-1-3): Mignolet; Cissokho, Toure, Skrtel, Flanagan; Henderson, Gerrard; Coutinho; Sterling, Sturridge, Suarez.


alexa ComScore Quantcast

Google Analytics NOscript

0 comments:

Post a Comment